Menu

 

 


CARA PERAWATAN NIPPLE
 

 

 

CARA MENCUCI NIPPLE =

Air minum yang kita gunakan tidak lepas dari kotoran lumut, kerikil atau lain-lain, celakanya kotoran ini sering membuat nipple menjadi bocor, keunggulan nipple A3 adalah dia mudah dibersihkan sampai bagian terdalamnya, kemudian dipasang dan digunakan kembali.
Berikut caranya =

Bagian warna merah kita putar menggunakan tangan kosong, dilepas dan kita cuci, bagian warna kuning biarkan tetap menempel di pipa. Setelah bersih kita pasang kembali bagian warna merah tersebut, dan nipple siap digunakan kembali.
Usahakan tidak melepas nipple warna kuning dari pipa, karena akan mempengaruhi ketahanan dari shil karet warna hitam, dan berakibat nipple mudah bocor atau merembes air.


CARA MELEPAS NIPPLE DARI PIPA =

Keunggulan lain dari Nipple A3 adalah dia diciptakan agar mudah dilepas dari pralon
(nipple lain harus di lem ke pralon, sehingga tidak mungkin bisa dilepas lagi).
Sehingga jika sewaktu-waktu pralon pecah dan mengharuskan kita mengganti pralon maka nipple bisa dipindah ke pralon yg baru.
Melepasnya cukup menggunakan tangan kosong seperti foto dibawah ini.
NOTE = Sebisa mungkin jangan sering melepas nipple dari pralon, karena akan mempengaruhi umur shil karet hitamnya.
Jika ingin membersihkan nipple cukup melepas bagian MERAH saja, bagian KUNING diusahakan bertahan di pralon.


RUTIN FLUSING =

Apa itu flusing? Adalah kegiatan membuang air dari torent melewati box air dan nipple. Tujuannya supaya kotoran atau lendir yang menyangkut didalam jalur pipa bisa terbuang. Sehingga nipple tidak tersumbat.

Ini adalah kegiatan yg penting untuk peternak yang menggunakan nipple tipe apapun.

Bahkan akan semakin maksimal lagi jika pipa di tembak menggunakan semprotan bertekanan tinggi. Atau ada juga yang menggunakan obat khusus untuk flusing (lumayan mahal sih). Farm Artupic belum pernah menggunakan obat khusus tersebut, paling banter pakai kaporit direndam setengah hari kemudian baru di flushing buang semua air kotor.

 

 

CARA MEMBELI

 

ONLINE =
 







   
OFFLINE TANGERANG =
  Alamat = Pergudangan Taman Tekno,
Blok H12/9.
BSD Tangerang
Phone = 021-7567-2440
WA Admin1 = 0813-1020-2552
WA Admin2 = 0812-1016-1486
Jam kerja 08:30-17:00. (Sabtu sampai 14:00. Tgl Merah Libur).
Maps/Waze = Artupic Peralatan Peternakan
   

 

DAFTAR PRODUK

A9
A9+Mangkok

Mangkok LM
A5-Samping
A3
A3Bulat  
S-Hook
End Set
Mata Bor 8.5
Box Air 30
Regulator Air K
Regulator Air M
Kand Ayam 4 pintu
Kand Ayam 6 pintu
Lantai Kand Ayam
Talang 6 inch
Talang Kotak
Pipa Air 3/4
Gantungan Talang 6
Tang Nipple
M-Ring  
Gasolec
Super Feeder
Tali Kur
Mesin Potong Paruh
Nipple Babi B1

Slat Lantai Babi
Tempat Makan Babi
Applikator Ear Tag
Gunting Gigi Babi
Nipple Puyuh P1
Tempat Makan Puyuh
Kandang Puyuh
Nipple Kelinci R1S
Nipple Kambing K1

Follow us:
  
Artupic Peralatan Peternakan.

No part of this site may be reproduced without permission.